- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
Google telah meluncurkan berbagai macam produk untuk mendukung optimasi website yang tentunya bisa Anda akses secara gratis. Produk tersebut di antaranya adalah Google Webmaster atau Google Search Console, Google Keyword Planner dan Google Analytics.
Nah, kali ini kita akan membahas mengenai salah satunya yaitu Google Analytics. Produk Google yang satu ini merupakan salah satu tools yang berguna untuk memantau traffic suatu website serta performa situs. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan banyak data yang bisa Anda gunakan untuk melakukan evaluasi kinerja website.
Data tersebut berupa data demografik pengunjung, artikel yang paling banyak diakses, waktu aksesnya serta sumber traffic. Selain itu, tentunya masih banyak lagi manfaat yang bisa Anda peroleh dengan menggunakan tools ini.
Secara umum, ada 6 jenis data yang ada dalam Google Analytics yaitu Realtime, Demografi Pengunjung, Perilaku Pengunjung, Jumlah Traffic. Sumber Traffic, dan yang terakhir Kecepatan Website.
Istilah dalam Google Analytics
Ada beberapa istilah yang perlu Anda pahami dalam menggunakan tools ini. Dengan memahami istilah tersebut maka Anda akan mendapatkan kemudahan dalam menjalankan tools gratis dari Google yang satu ini. Berikut di antaranya :
- Organization : dengan menggunakan Organization maka Anda bisa mengatur kelompok data dan mengumpulkannya ke dalam sebuah folder. Anda juga bisa menggunakan beberapa fitur langsung seperti Analytic, Tags Manager, Optimize dan lainnya.
- Accounts : akun yang Anda gunakan untuk mengakses layanan tools ini.
- Properties : sebutan bagi object yang metriknya dipantau dengan Analytic. Analytic ini nantinya akan menggeluarkan tracking ID tertentu untuk memantau tiap properti. Sementara itu, object tersebut bisa seperti Website, Aplikasi ponsel ataupun device.
- Views : sebutan bagi data spesifik yang ada dalam sebuah properti.
- Session : Interaksi antara keaktifan user dengan website.
- Bounce Rate : persentase jumlah pengunjung yang langsung meninggalkan website setelah melihat satu halaman saja.
Cara Menggunakan Google Analytics
Setelah mempelajari mengenai istilah yang ada di tools ini selanjutnya mari kita mempelajari tentang bagaimana menggunakan Google Analytics. Kali ini Penulis akan memaparkan 6 cara menggunakan fitur utamanya. 6 cara tersebut akan menghasilkan 6 jenis data seperti yang tertera di atas.
Sebenarnya, masih ada banyak sekali manfaat serta jenis data yang bisa Anda hasilkan melalui Google Analytics. Namun, mempelajari 6 cara tersebut adalah cara dasar yang merupakan fungsi utama Google Analytics. So, simak langkahnya berikut ini :
- Realtime
Cara untuk mengakses data berupa realtime di sini adalah dengan klik menu “Realtime” lalu klik “Overview”. Ada beberapa data yang akan nampak di fitur yang satu ini seperti, jumlah user yang membuka website secara realtime, pembagian user berdasarkan alat aksesnya (PC atau Smartphone), Top referal, top keyword, top location page, Pageview per menit dan per detik, top activate pages dan juga top locations.
Data tersebut adalah data yang sederhana, apabila Anda menginginkan data yang lebih spesifik maka silakan klik sub menu, “Locations”, “Traffic Source”, “Content”, “Event”, dan “Conversation”. Anda bisa menemukan sub menu di atas di bawah menu “Realtime”.
- Demografi Pengunjung
Dengan menggunakan tools ini maka Anda bisa mengetahui demografi pengunjung Anda. Anda bisa mengaksesnya dengan klik “Audience” lalu klik “Overview”. Beberapa data yang bisa dilihat dari menu “Audience” di sini adalah jumlah pengguna, tayangan halaman, pengguna baru, halaman dibuka dalam satu sesi, sistem operasi yang digunakan, informasi sistem operasi ponsel yang dipakai oleh para audience. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan infografik mengenai negara pengunjung dan juga bahasa yang digunakan. Dengan hal tersebut, maka Anda bisa melakukan analisis lebih dalam mengenai latar belakang wilayah visitor website Anda.
- Visitor Behavior atau Perilaku Pengunjung
Anda bisa mengakses fitur ini dengan klik menu “Audience” lalu klik “Behavior”. Dengan fitur ini maka Anda akan mendapatkan hasil analisis akurat yang menunjukkan bagaimana sebenarnya audience merespon setiap halaman yang ada dalam website milikmu.
- All Traffic
Anda bisa mengakses menu lewat menu “Acquisition” lalu klik “All Traffic”. Dengan ini Anda bisa mengecek keseluruhan traffic website.
- Sumber Traffic / Traffic Source :
Google Analyticss membuat Anda bisa mengetahui sumber traffic yang ada di website. Contohnya dari link sosial media, baclink, mesin pencari atau dengan mengetikkan URL secara langsung.
- Kecepatan Website
Kesimpulan
Google Analytics merupakan salah satu tools yang sangat bermanfaat untuk Anda mengetahui beberapa informasi penting yang tertera pada website. Dengan lebih banyak informasi yang Anda dapatkan Anda juga bisa melakukan beberapa evaluasi untuk meningkatkan performa website. Semoga bermanfaat…
Related Posts
Pengertian Email Marketing
Salah satu strategi cara untuk menaikkan penjualan serta meningkatkan brand awareness adalah dengan email marketing. Lalu, bagaimana cara untuk menaikkan penjualan dengan email marketing? Pada artikel ini, kami akan memberikan beberapa strategi dan juga tools…
- Jun 26
Shadowban: Apa Itu? dan Cara Menghindarinya
Pernahkah Anda mendengar istilah Shadowban? Istilah ini sering muncul di dunia media sosial dan bisa jadi sangat mengganggu bagi Anda yang aktif di platform tersebut. Tapi, tenang saja! Kami di sini untuk membahas apa itu shadowban…
- May 24
Latest Post
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link