- WhatsApp : (+62) 8777-739-2959
- Support : Kirim Ticket
- Sales : Kirim Ticket
- Pembayaran : Kirim Ticket
Umumnya ada banyak sekali cara untuk mendapatkan uang via online tanpa modal seperti menjadi seorang influencer instagram, blogger, vlogger, dan lainnya. Namun, kali ini penulis akan mengulas dua diantaranya yaitu blogger vs vlogger.
Namun, manakah yang menghasilkan lebih banyak uang? Simak penjelasannya berikut ini.
Perbedaan Blogger vs Vlogger
Ada beberapa perbedaan mendasar mengenai blogger dan vlogger seperti di bawah ini :
Secara umum
Blogger adalah sebutan untuk seseorang yang melakukan aktivitas blogging. Sementara itu, vlogger lebih merujuk pada seseorang yang membuat video atau vlog. Blogger bermain dengan kata sementara vlogger membuat konten yang dikemas dalam bentuk video.
Blogger bisanya membuat sebuah website yang memuat tulisannya. Sementara seorang vlogger bisa membagikan video di Youtube atau kanal lain yang serupa.
Perlengkapan
Seorang vlogger dan blogger sama sama memerlukan sebuah komputer dan koneksi internet untuk mengunggah hasil karya mereka. Namun, Blogger dan vlogger memerlukan beberapa peralatan yang berbeda sebagai fitur pendukung.
Seorang vlogger harus memiliki sebuah alat untuk merekam video seperti kamera vlog, smartphone yang canggih serta peralatan pendukung untuk membuat video yang menarik dan berkualitas tinggi.
Tingkat Kecocokan
Blogger vs vlogger biasanya dibuat oleh seseorang berdasarkan tingkat kecocokannya. Orang yang tak terlalu percaya diri tampil di depan kamera dan lebih menguasai cara membuat sebuah tulisan yang menarik lebih cocok menjadi seorang blogger dibandingkan seorang vlogger.
Sementara orang yang lebih suka berbicara di depan kamera lebih cocok menjadi seorang vlogger dibanding vlogger. Oleh karena itu, tingkat kecenderungan yang berbeda menjadi dasar paling kuat seseorang memilih menjadi seorang blogger atau vlogger.
Blogger Vs Vlogger Terkenal Dunia
Ada beberapa blogger dan vlogger yang terkenal di dunia dan sudah mendapatkan banyak subscriber serta penghasilan besar.
Vlogger terkenal di Dunia
Pew Die Pie seorang pria dari swedia yang memiliki nama asli Felix Arvid Ulf Kjelberg telah menjadi salah seorang youtuber atau vlogger ternama. Sebagai salah seorang vlogger terkaya ia memiliki total pendapatan mencapai 200 miliar rupiah. Sangat fantastic, bukan? Pew Die Pie sendiri merupakan salah seorang gaming vlogger.
Roman Atwood juga telah sukses menjadi salah satu vlogger terkenal dengan konten dark jokes atau humor gelap serta tingkahnya yang iseng. Pendapatan yang ia peroleh dari mencapai 105 miliar rupiah.
Blogger Terkenal di Dunia
- Michael Arrington
Michael Arrington adalah salah seorang blogger sukses yang memiliki blog terkenal yaitu techcrunch.com. Pendapatan yang diperolehnya adalah sebesar 9,1 miliar per bulannya.
- Pete Cashmore
Pete Cashmore adalah pemilik blog terkenal yaitu mashable.com. Pendapatannya mencapai 6,5 miliar rupiah.
- Perez Hilton
Perez hilton adalah salah seorang blogger yang paling berpengaruh di dunia. Ia memiliki blog yang membahas seputar berita seputar selebriti dan kabar seputar holywood. Ia mendapatkan penghasilan sebesar 5,2 miliar.
Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Membuat Blogger vs Vlogger
Dalam membuat sebuah vlog atau blog tentunya ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan agar mendapatkan banyak pengunjung atau visitor.
- Konten
Konten adalah alasan terbesar mengapa seseorang ingin menonton vlog atau membaca milik Anda. Pilihlah sebuah tema dan buatlah konten yang unik dan menarik yang mampu mengundang perhatian banyak pembaca.
- Kualitas
Konten yang menarik tak akan berguna jika kualitas video atau blog tidak bagus. Membuat hasil vlog yang berkualitas jernih akan membuat para penonton merasa lebih nyaman. Begitu juga dengan blog, kualitas tulisan yang baik, jelas dan informatif akan membuat pembaca betah berlama-lama di blog Anda.
- Interaksi
Interaksi sangatlah penting sebagai pertanda hubungan baik antara vlogger atau blogger dan juga para penggemarnya. Para visitor akan merasa senang dan dihargai apabila komentar atau pertanyaannya direspon dengan baik.
Anda juga perlu ingat bahwa visitor berperan sangat penting dalam memajukan Blog atau Vlog yang Anda miliki. Tanpa penonton atau pembaca Blog atau Vlog Anda tak akan memenuhi kualifikasi untuk mendaftar Adsense Google, Endorse atau iklan dari sumber lain.
- Tim
Jika blog atau vlog Anda telah ramai, maka penting sekali untuk membuat sebuah tim yang membantu Anda membuat sebuah konten.
Kesimpulan
Blogger dan Vlogger sama-sama memiliki keunggulan masing-masing. Prospek masa depannya juga sangat meyakinkan melihat perkembangan teknologi serta minat masyarakat yang terus meningkat. Mengenai penghasilan, sebenarnya sama saja karena keduanya sama-sama dipengaruhi oleh jumlah visitor / pembaca, subscriber dan kepopuleran konten Anda. Meskipun.
Vlog lebih memiliki peluang untuk mendapatkan jumlah visitor yang lebih tinggi karena konten video dianggap lebih menarik. Namun, bukan berarti Blogger tidak dapat menyaingi seorang Vlogger. Keduanya tetaplah bisa dijadikan ladang uang yang menjanjikan.
Semoga artikel kali ini yang kami buat tentang Blogger Vs Vlogger, Mana yang Lebih Menghasilkan? Akan dapat bermanfaat bagi Anda untuk menjadi pertimbangan. Apapun yang Anda lakukan, usahakan fokus dan konsisten agar tujuannya tercapai.
Related Posts
Tips Menempatkan CTA yang Efektif di Website
Dalam dunia desain UI/UX, salah satu elemen penting yang sering kali menjadi penentu kesuksesan sebuah website adalah Call to Action (CTA). CTA adalah tombol, tautan, atau teks yang dirancang untuk mengajak pengunjung melakukan tindakan tertentu,…
- Aug 11
Apa Itu Google Sandbox Dan Tips Mengatasinya
Google Sandbox. Demin mencegah spam dari ribuan situs baru yang bermunculan, Google merancang sebuah filter yang disebut Google Sandbox. Filter ini bermanfaat untuk mencegah situs-situs yang baru dibuat untuk menduduki peringkat tertinggi selama 2-12 bulan…
- Mar 09
Latest Post
Komentar Terbaru
- M Iqbal Hidayatullah on Memasang Watermark Pada Gambar Secara Otomatis di WordPress
- M Iqbal Hidayatullah on Membuat Artikel Masuk Dalam Halaman Pertama Google
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Upload Gambar WebP di WordPress Tanpa Plugin
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link
- M Iqbal Hidayatullah on Cara Menghapus Backlink Website Dengan Google Disavow Link